Minggu, 20 April 2014

KINESIS


Necrokinesis merupakan kemampuan seseorang untuk membunuh organisme/makhluk hidup lain dengan konsentrasi/kehendak pikirannya. Kemampuan ini pernah dilakukan oleh seoran ahli kinesis Rusia, Nina Kulagina. Dalam percobaannya ia berhasil membunuh katak dengan memusatkan konsentrasinya pada jantung katak tersebut dan mencoba untuk menghentikannya. Nina Kulagina sendiri mengaku untuk dapat melakukannya ia harus melakukan meditasi pembersihan terlebih dahulu. Parapsikologi yang meneliti Nina berkata bahwa saat Nina melakukan itu, ia kehilangan banyak energi hingga berat badanya turun drastis. Selain itu, ia mampu menggerakkan sebuah benda yang berada di atas meja hanya dengan konsentrasi pikirannya, kemampuan ini disebut Telekinesis yang sampai hari ini menjadi perdebatan. Ia bahkan mampu memisahkan kuning dan putih telur hanya dengan menatapnya. Menurutnya kemampuan ini didapatnya dari ibunya, dan mulai menyadarinya ketika ia marah seketika benda-benda yang ada didekatnya bergerak.
Banyak lagi kisah mengenai kemampuan serupa seperti kisah dari Uri Geller.
Pada dasarnya semua ilmu kinesis ini adalah sama dan bisa dipelajari, yaitu dengan kehendak pikiran kita. Seseorang bisa melakukan teknik ini apabila ia mampu memahami objek, menyatu dengan objek, dan menciptakan rasa nyaman dengan objek tersebut. Berbagai teori pendukung mungkin bisa membantu, seperti fisika kuantum yang menyatakan “semua yang terdapat disemesta ini adalah energi”. Jika demikian kita manusia adalah energi, dan benda yang ada disekitar kita adalah energi, sangat mungkin bagi suatu medan energi mempengaruhi medan energi yang lain, dalam hal ini pikiran seharusnya dapat menciptakan medan energi, karena energi mengalir bersama pikiran. Teori lain yang mendukung adalah prinsip gaya Lorentz yang dalam percobaannya mampu menggerakkan suatu benda ketika memberi benda tersebut energi. Karena pikiran kita mampu menciptakan energi maka berilah energi yang cukup untuk objek yang akan kita kendalikan.
Seni kinesis adalah seni imajinasi, sugesti, itulah sebabnya seseorang tidak bisa melakukan Telekinesis secara sadar, dan sesungguhnya sangat sulit melakukannya jika kau berpikir masih berada dibumi. Untuk melakukannya kau harus menghilangkan pikiran realistismu, menghilangkan pemahaman akan kemustahilan. Penggunaan mantra oleh paranormal hanyalah sekedar pendukung untuk meyakinkan dirinya saja bahwa ia mampu melakukannya. Intinya ini bergantung pada keyakinanmu dan bagaimana kau menghendakinya. Perhatikanlah pada saat kau memusatkan konsentrasimu pada objek disinilah terjadi hubungan mental antara kau dan objek, dan perhatikan pula bahwa objek tersebut bergerak pada saat kau menginginkannya, namun tidak benar-benar bergerak. Pergerakkannya sangat kecil hingga kau tidak menyadarinya. Ini sama seperti proses pertumbuhan rambut. Intinya saat kau ingin melakukan Telekinesis maka gunakan visualisasimu untuk menciptakan kenyataan. Telekinesis spontan sering terjadi apabila kau mencapai keadaan tenang paling tenang dan tegang paling tegang. Pada keadaan tersebut anda lebih mudah mengambil keputusan dan sering menciptakan keajaiban, keyakinan yang tinggi diperlukan disini. Karena pada dasarnya semua berasal dari keyakinanmu bukan dari logikamu. Kau bisa melakukan hal ini apabila kau mampu masuk jauh kedalam dirimu ke alam bawah sadarmu, dimana keyakinanlah yang bekerja, tidak secara pemahaman logika duniawimu. Dimana keyakinanmu mengalahkan logikamu.

SUMBER


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

dilarang saling mengejek dalam komentar....!!